Polres Ponorogo Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Babadan Turun Langsung Bantu Panen Padi

Polres Ponorogo Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Babadan Turun Langsung Bantu Panen Padi

Sabtu, 12 April 2025, April 12, 2025


Ponorogo – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Polres Ponorogo di bawah kepemimpinan Kapolres Ponorogo AKBP Andi Wisnu Sudibyo, S.I.K., M.H., terus menunjukkan komitmen nyata dalam menjaga ketersediaan pangan melalui sinergi bersama masyarakat.

Sesuai arahan Kepala Biro SDM Polda Jawa Timur, Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H., selaku Ketua Satgas Ketahanan Pangan, seluruh jajaran Bhabinkamtibmas diinstruksikan untuk aktif memantau sektor pertanian di wilayah binaan masing-masing.
Senin pagi (14/4/2025),

Bhabinkamtibmas Desa Babadan, Bripka Suseno, bersama para petani melaksanakan panen padi di Desa Babadan, Kecamatan Babadan. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Suseno tidak hanya hadir sebagai pendamping, namun juga ikut membantu langsung proses panen sebagai bentuk dukungan moril dan motivasi kepada para petani.

Kapolsek Babadan AKP Haryo Yudha Setiawan, S.H., M.H. mengatakan bahwa keterlibatan anggota kepolisian dalam kegiatan pertanian merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam menjaga ketahanan pangan.

“Ini adalah wujud implementasi program Polri Presisi yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat. Kehadiran anggota kami di sawah menjadi bentuk dukungan terhadap program Presiden Republik Indonesia dalam mencapai swasembada pangan,” jelas AKP Yudha.

Kapolres Ponorogo, AKBP Andi Wisnu Sudibyo, S.I.K., M.H., dalam keterangannya menegaskan bahwa pihaknya akan terus mendorong peran aktif seluruh jajaran kepolisian, khususnya Bhabinkamtibmas, untuk mendampingi masyarakat dalam sektor pertanian maupun peternakan.

“Polisi bukan hanya penegak hukum, tetapi juga penggerak solusi sosial. Ketahanan pangan adalah kepentingan bersama, dan Polri akan selalu hadir untuk mendukung,” tegasnya.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para petani Desa Babadan. Mereka menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kehadiran aparat kepolisian yang telah memberikan dukungan serta menciptakan rasa aman selama proses panen.
Dengan langkah nyata seperti ini, Polres Ponorogo melalui Polsek Babadan terus menunjukkan komitmennya dalam membangun ketahanan pangan yang kuat dan berkelanjutan demi kesejahteraan masyarakat.

@divisihumaspolri
@humaspoldajatim
@ssdmpolri
#ketahananpangan
#polresponorogo
#poldajatim
#astacitajatim
#astacitaponorogo
#swasembadapangan
#astacita
#ketahananpangan #ketahananpanganpoldajatim
#polripresisi
#polisiindonesia
#ssdmpolri
#divhumaspolri
#birosdmpoldajatim
#bidhumaspoldajatim

TerPopuler